Pernah mendengar kasus WC meledak beberapa waktu yang lalu. Kelihatannya memang menggelikan ya, namun akibatnya ternyata cukup fatal. Korban ada yang mengalami luka bakar sampai 40% dan ada juga yang tewas.
Lalu apa sebenarnya penyebab WC terbakar? Kemudian bagaimana mencegah peristiwa naas tersebut tidak terjadi kepada Anda?
Silakan simak sampai usai, karena ada pendapat dari pakar juga di sini!
Daftar Isi
ToggleGas Metana Penyebab WC Meledak
Pada berita yang beredar, peristiwa WC atau septic tank meledak kebanyakan akibat tersulut api.
Misalnya gara-gara merokok sambil BAB, menyalakan kompor di dapur yang berdempetan dengan WC, dan tukang sedot WC yang sengaja memasukkan kertas yang sudah dinyalakan ke dalam septic tank.
Padahal, WC meledak karena rokok, atau penyebab lainnya yang berkaitan dengan api, tidak semata-mata demikian.
Sebelumnya, kita perlu mengetahui terlebih dahulu bagaimana proses penguraian limbah di dalam septic tank.
Tinja yang terkumpul di dalam septic tank selanjutnya terurai secara biologis oleh mikroorganisme pengurai limbah.
Dalam prosesnya mikroorganisme menghasilkan gas metana, karbon dioksida, hidrogen sulfida, amonia, dan sejumlah gas lainnya.
Metana sendiri merupakan senyawa hidrokarbon fraksi ringan yang bersifat mudah terbakar.
Inilah alasannya, gas ini biasa digunakan dalam pembuatan gas alam atau LNG (Liquid Natural Gas).[1]
Jika septic tank tidak memiliki saluran pembuangan gas, metana yang terjebak dalam tangki lambat-laun prosentasenya akan semakin besar.
Saat sudah overload, kumpulan gas tersebut beresiko menimbulkan ledakan yang besar, ketika bersentuhan dengan api.
Skenario lain yang mungkin terjadi dijelaskan oleh Neni Sintawardani, Peneliti Utama Teknologi Lingkungan di Loka Penelitian Teknologi Bersih LIPI.
Septic tank tanpa saluran pengeluaran gas yang memadai atau bahkan tidak ada, membuat gas metana mencari jalan keluar sendiri, misalnya melalui lubang WC.
Inilah sebabnya, kadang air dalam mangkuk WC sendiri bisa muncrat karena tekanan gas.
Mengingat karakteristik gas metana yang gampang terbakar, maka api dari rokok dapat menyulut gas metan yang bocor dari lubang WC dan memicu ledakan.[2]
Ringkasan
Penyebab WC meledak adalah kebocoran gas metana dari septic tank yang mengalir ke dalam toilet/kamar mandi dan bersentuhan dengan api, misalnya puntung rokok.
Langkah Pencegahan Agar WC Bebas Resiko Meledak
Sebagai langkah pencegahan penyebab WC meledak, Anda perlu memerhatikan kondisi tangki penampungan limbah itu secara teratur.
Perlu Anda ketahui jika septic tank sudah dipenuhi gas metana, beberapa bagiannya akan terlihat retak atau menggembung.
Ini karena gas yang terakumulasi di dalamnya mendorong dinding septic tank.
Jika lubang retakan semakin membesar, gas metana akan mengalir keluar dengan bebas dan kondisi ini bisa berbahaya karena lebih mudah terbakar dan meledak.
Sebelum terjadi hal yang tidak diinginkan segera lakukan perbaikan tangki septik Anda.
Cara agar septic tank tidak meledak idealnya harus dilakukan sejak pertama kali pembangunan harus mengikuti Standar Nasional Indonesia (SNI) 2398:2017.
Ini sebagaimana yang tercantum dalam Buku Saku Sanitasi Kementerian PUPR.[3]
Berdasarkan aturan tersebut, tangki penampungan limbah harus kedap air, mempunyai ventilasi, lubang kontrol, pipa keluar masuk, dan disedot secara berkala.
Septic tank juga harus dilengkapi penampungan serta pengolahan air limbah dengan kecepatan aliran lambat.
Selanjutnya untuk jarak yang disarankan antara sumur resapan dengan sumur air bersih paling sedikit adalah 10 meter, untuk jarak dengan bangunan paling sedikit 1,5 meter, dan jarak dengan sumur resapan air hujan adalah 5 meter.
Sementara bentuk serta ukuran septic tank yang benar dan aman adalah:
- Bentuk: segi empat panjang x lebar 2:1 hingga 3:1
- Lebar: minimal 0,75 meter
- Panjang: minimal 1,5 meter
- Tinggi: minimal 1,5 meter
- Ambang batas: 0,3 meter
- Volume: Sesuai dengan jumlah penghuni rumah
Untuk lebih jelasnya Anda bisa menonton video berikut:
Ringkasan:
Untuk mencegah WC/septic tank meledak, pembangunan septic tank wajib mengikuti Standar Nasional Indonesia, salah satunya memberikan saluran pembuangan gas.
Dari artikel di atas dapat disimpulkan bahwa penyebab WC meledak terutama adalah kebocoran gas metana hasil pemrosesan limbah oleh bakteri.
Ini karena pemilik rumah tidak membangun septic tank sesuai aturan yang sudah ditetapkan, salah satunya tidak tersedianya saluran pembuangan gas.
Sebagai langkah pencegahan, tentunya sejak awal membangun Anda wajib mengikuti aturan yang sudah ditetapkan agar tidak beresiko meledak.
Selanjutnya sebagai langkah pemeliharaan, septic tank harus dikuras secara teratur, paling sedikit dua atau tiga tahun sekali, sesuai frekuensi penggunaan atau jumlah anggota keluarga.
Semoga bermanfaat.
FAQ:
Apa yang membuat septic tank meledak?
Musibah ini umumnya terjadi pada septic tank yang tidak dilengkapi saluran pembuangan gas. Lama-kelamaan agas akan semakin penuh dan pada kadar tertentu beresiko menimbulkan ledakan besar ketika bersentuhan dengan api.
Kenapa WC bisa meledak karena rokok?
Terjadi kebocoran gas metana dari septic tank ke dalam toilet/kamar mandi. Mengingat karakteristik gas metana mudah terbakar, saat bersentuhan dengan api, misalnya puntung rokok, bisa mengakibatkan ledakan.
Apakah kloset duduk bisa meledak?
Baik kloset duduk maupun jongkok sama-sama bisa meledak jika septic tank-nya tidak mempunyai saluran pembuangan gas atau tidak dibangun sesuai SNI.