✔ 7 Rekomendasi Pintu WC Plastik Murah Mulai 200 Ribuan

Iklankan Bisnis Anda

Mulai 99ribu/bulan, bisa pasang iklan jasa sedot wc, saluran mampet, dll di website kami, contoh iklan klik link : Contoh Iklan
Cek dulu rekomendasi pintu WC plastik yang bagus dan murah ini, agar tidak salah pilih.

Setelah beres pilih-pilih jenis WC, keramik lantai, shower,dll, sekarang waktunya memilih pintu untuk kamar mandi Anda.

Dari berbagai pilihan pintu WC di pasaran, pintu plastik PVC[1] bisa dibilang banyak peminatnya.

Mau tahu harga pintu WC plastik sebagai referensi Anda? Simak di sini!

Pintu kamar mandi plastik sendiri selain harganya relatif lebih bersahabat, juga bebas lapuk walaupun sering terkena cipratan air.

Selain itu pemasangannya juga mudah dan ringan.

Daftar Rekomendasi dan Informasi Harga Pintu WC Plastik

Daftar ini memuat produk pintu kamar mandi dari plastik PVC mulai yang termurah, Rp200.000-an sampai paling mahal, Rp800.000-an.

ProdukHarga Keunggulan
Pintu WC PintukitaRp235.000Harga murah, pilihan warna banyak
Pintu WC Polos Rp302.100Desain simple, varian warna banyak
Pintu WC Kaca OvalRp580.000Desain unik dan estetik
Pintu WC CerminRp580.000Multifungsi, bagian dalam pintu dilengkapi cermin
Pintu WC Kaca EsRp580.000Desain elegan, tebal, dan awet
Pintu WC My DoorRp580.000Tampilan simple dan bukaan bolak-balik
Pintu WC uPVCRp850.000Tampilan mewah, daya tahan kuat, dan tahan api

1. Pintu WC Pintukita

Rekomendasi yang pertama ini adalah pintu kamar mandi murah, untuk Anda yang sedang mencari pintu low budget untuk rumah, atau fasilitas WC umum.

Pintu WC ini tersedia dalam berbagai varian warna yaitu putih, biru muda, pink, cream, abu-abu muda, dan hijau muda. Selain itu tersedia juga pintu motif urat kayu untuk memberi sentuhan alami.

Untuk ukuran kusennya sendiri adalah 195cm X 69cm X 9cm, sementara untuk ketinggian pintu adalah 189cm dan lebarnya 59cm.

Harga: Rp235.000

2. Pintu WC Polos 

Jika Anda mencari pintu PVC kamar mandi ukuran 70 yang simple, produk yang satu ini bisa jadi bahan pertimbangan.

Modelnya polos tanpa ventilasi dan tersedia dalam berbagai varian warna pastel (cream, putih, hijau, pink, biru, abu-abu, dan coklat kayu).

Sedangkan untuk ukurannya adalah 200cm X 70 Cm.

Harga: Rp302.100

3. Pintu WC Kaca Oval

Untuk model yang satu ini memberikan sentuhan kaca cermin oval dengan gambar-gambar menarik sehingga terlihat estetik.

Sama seperti pintu kamar mandi yang pertama, produk yang satu ini juga hadir dalam beberapa varian warna, yaitu biru, pink, hijau, dan cream.

Untuk ukurannya sedikit lebih lebar, yaitu 195cm X 70cm X 10cm. Sementara untuk material pembuatnya adalah PVC Premium yang tebal.

Harga: Rp345.725

4. Pintu WC Cermin

Untuk membuat kamar mandi tampil semakin estetik, Anda bisa memilih model pintu kamar mandi PVC dengan kombinasi kaca cermin kotak.

Pada bagian depan pintu diaplikasikan cermin hias, sementara cermin biasa terdapat bagian dalamnya.

Anda bisa menggunakannya untuk merapikan pakaian atau make up sebelum keluar dari kamar mandi. 

Warnanya yang putih juga memberikan sentuhan elegan dan cukup netral untuk dipasang pada berbagai desain kamar mandi.

Ukuran spesifiknya adalah 197cm X 70cm X 10cm.

Produk yang satu ini juga terbuat dari material PVC tebal sehingga awet hingga bertahun-tahun. Apalagi harga pintu WC plastik ini terbilang hemat walaupun tampilannya mewah.

Harga: Rp580.000

5. Pintu WC Kaca Es

Walaupun menerapkan kaca es pada pintu, tapi tak perlu khawatir karena tidak transparan sehingga privacy tetap terjaga.

Modelnya elegan dan cocok menjadi bagian dari desain kamar mandi yang mewah.

Selain itu keunggulan pintu WC ini adalah anti rayap, anti air, dan anti karat, serta perawatannya mudah. 

Materialnya adalah PVC nomor satu yang tebal dan awet, sehingga dapat Anda gunakan dalam jangka waktu lama.

Sementara untuk detail ukuran pintu kamar mandinya adalah 190cm X 60 cm X 4cm.

Harga: Rp580.000

6. Pintu WC My Door

Pintu WC merek My Door, walaupun simple tapi terlihat menarik dengan motif persegi panjang bersusun full, dari bawah ke atas.

Untuk ukurannya standar, tidak ada perbedaan signifikan dengan produk-produk sebelumnya, yaitu 197cm X  70cm x 10cm. 

Pintu ini dirancang dengan bukaan yang fleksibel, atau bolak-balik, tinggal menyesuaikannya dengan keinginan Anda.

FYI, model ini tidak dapat dikunci dari luar, melainkan hanya bisa di slot dari dalam.

Demi keamanan, sebaiknya menggunakan produk yang satu ini untuk WC di dalam rumah atau toilet pribadi di kamar.

Rp580.000

7. Pintu WC uPVC

Hampir sama dengan plastik PVC, namun uPVC memiliki sifat lebih liat, tahan api, dan dengan tampilan lebih natural sekaligus mewah. [2]

Yang menjadi daya tarik utama dari produk ini adalah kaca es pada bagian depan pintu dengan gambar yang menarik.

Anda bisa memilih yang serasi dengan desain keseluruhan kamar mandi.

Ukuran pintu kamar mandi uPVC ini adalah 198cm X 70cm X 8cm dengan pegangan pintu berbentuk bulat dari bahan stainless.

Harga pintu WC plastik uPVC memang lebih mahal daripada pintu PVC, tapi sepadan dengan tampilannya yang elegan.

Harga: Rp850.000

Itu dia rekomendasi produk terbaik sekaligus harga pintu WC plastik yang bisa jadi rujukan Anda.

Jika ingin mencari pintu yang murah meriah dan banyak pilihan warnanya Anda bisa pilih Pintu WC dari Pintukita.

Selanjutnya ada pintu WC PVC dengan kombinasi kaca hias untuk memberi sentuhan estetik pada toilet.

Selain bahan PVC, Anda juga bisa mempertimbangkan pintu WC dari material uPVC yang lebih kuat namun tampilannya mewah. Semoga bermanfaat!

Silakan share artikel ini di media sosial Anda agar semakin banyak orang yang juga mendapatkan inspirasi.